Komisi IV Soroti Infrastruktur Sekolah Negeri yang Belum Permanen

banner 120x600
banner 468x60

Oborkaltim.com – Anggota Komisi IV DPRD Kota Samarinda, Ismail Latisi, menyoroti kondisi sejumlah sekolah negeri yang belum memiliki infrastruktur permanen. Menurutnya, kesenjangan fasilitas fisik masih menjadi kendala besar dalam mewujudkan pendidikan yang merata di kota ini.

“Pemerataan pendidikan tidak hanya soal jumlah sekolah yang berdiri, tapi juga soal kelayakan infrastrukturnya. Revitalisasi sekolah yang bangunannya belum permanen sangat diperlukan,” kata Ismail, Selasa (29/7/2025).

banner 325x300

Ismail mencontohkan SMP Negeri 13 Samarinda yang berlokasi di kawasan Lempake, Kecamatan Samarinda Utara. Sekolah tersebut, katanya, masih berdiri dengan bangunan kayu dan minim perhatian dari pemerintah.

“Kondisi seperti ini sangat memprihatinkan. Ruangan belajar yang tidak representatif bisa mengurangi semangat siswa untuk belajar,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa gedung sekolah yang memadai dapat meningkatkan motivasi belajar siswa serta kinerja para guru. Menurutnya, revitalisasi infrastruktur seharusnya diprioritaskan, bukan hanya pembangunan sekolah baru.

“Pembangunan sekolah baru boleh saja, tapi jangan abaikan sekolah-sekolah lama yang kondisinya sudah tidak layak,” tegasnya.

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *